Friday , October 11 2024

Solo Touring ke Sanghyang Heuleut Bandung

Sanghyang Heuleut berlokasi di Rajamandala Kulon, Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 43283, untuk foto lengkapnya bisa googling via google images. Banyak foto bertebaran disana menunjukkan keindahan destinasi wisata ini, kita semua pakai jaket motor dari redfox seri tyrano. 

GREEN CANYON PADALARANG

Banyak yang bilang Mirip Green Canyon Pangandaran, hanya saja debit air disini tidak sebesar disana. Dan jika musim hujan, warna air berubah menjadi kecokelatan seperti pada gambar di artikel ini.

Lokasi ini lumayan jauh, aksesnya juga masih jalan setapak, tapi sudah banyak yang tahu lokasi ini dan rutin setiap hari selalu ada pengunjung. Ada warung juga untuk makan & istirahat disana, mushola & tempat ganti pakaian alakadarnya sudah disediakan.

Ada penyewaan pelampung, jadi tidak perlu khawatir kalau mau nyebur disini, kenapa harus pakai pelampung? karena kedalaman ceruk ini 10m + (berdasarkan informasi warga setempat)

Sanghyang Heuleut
Sanghyang Heuleut

Semua bekal di titip di lokasi utama, tas, pakaian riding, bekal makanan, jaket motor dll sudah aman dijagain sama warga yang standbye disana. Kita juga sebenarnya bisa minta guide untuk jalan menelusuri sungai ke atas, tapi karena 1 teman sudah tau jalannya, jadi tidak pakai guide.

Sanghyang Heuleut
Sanghyang Heuleut
Sanghyang Heuleut
Sanghyang Heuleut

Foto diatas tidak diambil dibagian utama yang banyak pengunjung main & berenang disana. Tapi jauh di atas lagi, dari lokasi naik & menyusuri sungai batu, berjalan kaki kurang lebih 2 jam. Bolak balik 4 jam. Tujuannya mencari Curug tapi alhasil tidak ketemu karena sudah terlalu lelah dan terik matahari menurunkan semangat dalam perjalanannya.

Batu-batu besar di sepanjang perjalanan (karena menyusuri batuan alam) ukurannya besar besar, seperti gedung bertingkat, atau mungkin situs purbakala. Lokasinya sangat susah di sentuh, dan ini luarbiasa sekali, bisa sampai disini.

Kita ber 3 berangkat pagi jam 6, sampai di lokasi sanghyang heuleut sekiar jam 8 pagi, istirahat dan lanjut perjalanan sekitar 8.30 kemudian kembali pulang jam 3 dengan banyak istirahat & berendam di sepanjang jalan.

Jaket Motor Yang Mantap

Jaket Motor Touring Pakai Tyrano Red
Touring Pakai Tyrano Red

Ini wajah ceria karena puas main seharian menelusuri sungai di area wisata tersebut, di sponsori jaket windproof dari REDFOX seri Tyrano. Jaket ini enak gak pake panas, angin di luar gak tembus sama sekali. Sangat di rekomendasikan untuk bikers, silahkan cek IG nya di @redfoxrider

Sekian dulu semoga informasi ini bermanfaat.
Terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *